Sinau Literasi Buka Wawasan Pengembangan Literasi Sekolah

0
Situasi kegiatan Sinau Literasi. (Foto: Ist/IP)

Kab Malang, IP – Sebagai forum penyambung silaturahmi serta penunjang kualitas perpustakaan di setiap lembaga, para pengelola perpustakaan sekolah se-Kecamatan Turen menyelenggarakan Gerakan Literasi Sekolah (GLS).

Program yang terlaksana pada Sabtu (7/10/2023) di Talok itu, merupakan langkah tindak lanjut dalam rangka meningkatkan minat baca di sekolah.

Baca Juga :

Menginspirasi dengan Berliterasi oleh Jumari

Dorong Literasi Budaya Lewat Daur Ulang Sampah Kertas Jadi Topeng Malangan

Kemah Literasi Tak Sekadar Membaca Buku

Dalam pertemuan kedua kali ini, GLS mengangkat tema “Sinau Literasi” serta diikuti oleh 34 perwakilan dari sekolah se-Kecamatan Turen.

Bukan hanya perwakilan sekolah, GLS “Sinau Literasi” juga mengundang beberapa pemateri yang ahli di bidangnya. Seperti Bambang Waskito selaku Pembina, M Imron selaku Ketua, dan Kiki Tresnarari selaku Wakil Ketua Fortaren (Forum Perpustakaan Turen).

Program ini juga turut menggaet Pemerintah Kecamatan Turen dan telah menjadi acara rutin yang terselenggara setiap dua bulan sekali. Selain itu, GLS “Sinau Literasi” juga digelar secara cuma-cuma tanpa pungutan biaya apa pun. Baca konten selengkapnya di Tabloid Inspirasi Pendidikan Edisi 109

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News