
Kab Malang, IP – Dinding ruang kelas KB Anak Bangsa Mandiri, Kalisongo, Dau tampak indah dengan gambar-gambar siluet hewan purba, pegunungan, perkotaan, cap-cap tangan, hingga alat transportasi udara.
Baca Juga:
Umur Hanya Angka, Siswa RA Al Qur’an Baipas Roudlotul Jannah Malang
Masih Belia Fasih Bercerita, Murid KB & TK Laboratorium UM Juara Provinsi
Lukisan tersebut tak hanya menjadi penghias ruangan, melainkan turut dimanfaatkan sebagai media pembelajaran bagi siswa. Pasalnya, mural atau lukisan dinding ini menceritakan perkembangan makhluk hidup dari masa ke masa.
“Tiap bulan, kita topik pembelajarannya berbeda-beda. Kalau ada topik seputar binatang atau makhluk hidup itu bisa dijelaskan, bahwa zaman dahulu itu ada hewan seperti ini. Jadi menceritakan makhluk hidup dari waktu ke waktu,” ujar Sri Wahyuni Kepala Sekolah KB Anak Bangsa Mandiri.
Bukan hanya perkembangan makhluk hidup, lukisan yang ada juga bisa menjadi wahana pembelajaran keagamaan. Yakni mengenalkan bagaimana luar biasanya makhluk ciptaan tuhan.
Sri menyampaikan, karya tersebut tercipta dari adanya kolaborasi antara KB Anak Bangsa Mandiri bersama mahasiswa Arsitektur Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang yang sedang melaksanakan pengabdian.
Sempat bingung dengan bentuk pengabdian karena korelasi antara jurusan dengan pendidikan anak usia dini cukup jauh. Namun berkat diskusi antara mahasiswa dengan KB Anak Bangsa Mandiri, muncullah ide untuk membuat mural sebagai media pembelajaran Baca konten selengkapnya versi cetak di Tabloid Inspirasi Pendidikan Edisi 119