Sekolah Dasar Terbaik Yang Ada di Kabupaten Malang

0

Inspirasi Pendidikan – SD atau sekolah dasar adalah sekolah pertama yang akan ditempuh anak seusai lulus dari taman kanak-kanak. Di sekolah dasar, anak-anak akan belajar untuk bersosialisasi dan berkembang bersama. Ada beberapa sekolah dasar negeri yang menjadi sekolah favorit di kabupaten malang. Berikut ini adalah 4 sekolah dasar negeri yang mendapatkan predikat sekolah favorit di kabupaten Malang.

  1. SD Negeri 2 Tumpang

SD Negeri pertama dalam daftar yang memiliki predikat sekolah favorit adalah SDN 2 Tumpang. Sekolah ini berlokasi di Jl Wisnuwardhana No 49, Jago, Tumpang, Kabupaten Malang. Sekolah ini sudah memiliki akreditasi A dan menggunakan kurikulum tahun 2013. SDN 2 Tumpang juga memiliki fasilitas yang cukup dan ruang belajar yang nyaman.

  1. SD Negeri Girimoyo 1 Karangploso

Sekolah favorit kedua yang ada di dalam daftar ini adalah SDN 1 Girimoyo. Sekolah ini berlokasi di Jl Diponegoro No 68, Karangploso, Ngambon, Girimoyo. Ada 12 rombongan belajar di sekolah ini. Sama seperti sekolah sebelumnya, sekolah ini juga menggunakan kurikulum 2013. Ada 142 siswa putra dan 168 siswi putri. Ada cukup banyak ekstrakurikuler yang bisa mendukung kreatifitas siswa, misalnya saja pramuka.

  1. SD Negeri Panggungrejo 4 Kepanjen

Sekolah yang berlokasi di Jl Panji No 3, Krajan Kepanjen ini adalah salah satu sekolah dasar negeri favorit yang ada di kabupaten Malang. SD Negeri yang satu ini sudah memiliki banyak prestasi. Bahkan SD Negeri yang satu ini bisa menorehkan prestasi di tingkat nasional. Guru-guru yang mengajar di SDN Panggungrejo 4 Kepanjen ini juga memiliki kemampuan mengajar yang baik.

  1. SD Negeri 2 Turen

Posisi SD Negeri favorit yang keempat dalam daftar adalah SD Negeri 2 Turen. Sekolah dasar yang satu ini terletak di Jl Jendral Ahmad Yani No 63 A, Turen, Malang. Sekolah yang satu ini sudah memiliki akreditasi A dan menggunakan kurikulum 2013. Sudah ada banyak sekali prestasi yang dimiliki oleh sekolah ini. (ff)

Install Aplikasi Inspirasi Pendidikan di Ponselmu: Install Sekarang