Malang, IP – Bertempat di ruang auditorium gedung Al – Asy’ari, Rabu 17 Agustus 2022, Universitas Islam Malang (Unisma) menyelenggarakan Unisma Awards 2022.
Dalam penghargaan yang terlaksana di HUT RI ke 77 tahun ini, secara total terdapat 26 kategori penghargaan.
Penghargaan terbagi dalam bidang kemahasiswaan sejumlah 14 kategori, bidang dosen sebanyak 10 kategori, serta 2 kategori bidang umum dan personalia.
Dalam sambutannya, Rektor Unisma Prof Dr H Masykuri Bakri MSi menjelaskan bahwa Unisma Awards hadir sebagai bentuk apresiasi kepada segenap civitas akademika Unisma yang berhasil menorehkan prestasi.
Baca Juga:Â MI Amanah Turen, Usung Konsep Pembelajaran Unik dan Nyeleneh
Masykuri juga menyayangkan karena banyak prestasi di Unisma namun berserakan.
Dengan demikian, selain mendorong civitas akademika Unisma untuk lebih giat dan aktif berprestasi, Unisma Award juga sebagai upaya pengumpulan prestasi yang selama ini berserakan tersebut.
Dalam prosesnya, Unisma menyediakan aplikasi pendataan prestasi di setiap fakultas serta berbagai organisasi dalam lingkup Unisma.
Bagi setiap pihak yang berprestasi, dapat mengisi data prestasinya pada aplikasi tersebut untuk kemudian menjadi dasar penjurian Unisma Awards.
Baca Juga:Â Dirikan Islamic Bank Laboratory, FEB Unisma Ingin Cetak Lulusan Berkompeten
Pada Unisma Awards 2022, pihak penyelenggara melakukan rekapitulasi prestasi hingga 3 tahun ke belakang. Meskipun begitu, jangka waktu 3 tahun mendatang dapat berubah menjadi setahun sekali.
“Kedepannya bisa jadi tidak tiap tiga tahun tapi setahun sekali,” jelas Masykuri Baca berita selengkapnya di Tabloid Inspirasi Pendidikan