Kab Malang, IP – Siswa SD Negeri 1 Sumbertempur, Kecamatan Wonosari, mengikuti kegiatan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) sebagai bagian dari agenda Kurikulum Merdeka.
Proyek kali ini difokuskan untuk memasak sayur sehat, karena melihat kurangnya kesadaran anak-anak untuk makan sayur. Apalagi rata-rata anak sekarang lebih menyukai makanan olahan ataupun makanan instan.
Baca Juga :
Tanamkan Karakter Islami, SDI Surya Buana Berprestasi di School Religious Culture
Kombinasi Permainan dan Pembelajaran di MI Sunan Giri Segenggeng
Ajeng Kusuma Wardani selaku guru SDN 1 Sumbertempur sekaligus penanggung jawab kegiatan ini menjelaskan, kegiatan memasak sayur sehat adalah rangkaian kegiatan P5 dengan tema ”Bangunlah Jiwa dan Raganya”, yang dilaksanakan oleh kelas IV, V, dan juga VI.
Pada kegiatan tersebut peserta didik bekerja sama dalam kelompok untuk memasak menu sayur yang sudah disepakati sebelumnya, dilanjutkan kegiatan makan bersama. Lalu di akhir kegiatan mereka menuliskan kembali resep masakan yang telah mereka buat ke dalam teks prosedur.
“Kegiatan ini merupakan integrasi semua mapel dengan bimbingan bapak/ibu guru wali kelas, guru mapel PJOK, dan agama.Tujuan utama dari kegiatan P5 ini yaitu untuk menanamkan karakter mandiri, kreatif, dan gotong royong yang sesuai dengan Profil Pelajar Pancasila,” ungkapnya Baca konten selengkapnya versi cetak di Tabloid Inspirasi Pendidikan Edisi 137