Inspirasi Pendidikan – Proses pembekalan Pemuda Mandiri Membangun Desa (PMMD) tahun 2017 Provinsi Jawa Timur telah usai dilaksanakan di Vanda Gardenia Hotel Mojokerto, Rabu (25/10/2017).
Tak hanya melakukan proses pembekalan, tetapi juga dilakukan pemilihan Ketua Angkatan I PMMD Provinsi Jawa Timur, program dari Kemenpora Republik Indonesia.
Pada kesempatan ini, Hasanuddin, pemuda asal Gondanglegi, Kabupaten Malang mencetak sejarah dengan terpilih menjadi Ketua Angkatan I PMMD Provinsi Jawa Timur.
Hasanuddin atau akrab disapa Hasan ini terpilih setelah menyisihkan kandidat lainnya dari Kabupaten Jember, Blitar, Lamongan, dan Bangkalan.
Pemuda yang juga Sekretaris IPNU Kabupaten Malang itu akan bertugas menjadi pemersatu dan komunikator 309 pemuda se-Jawa Timur yang terpilih dalam program PMMD ini.
Dalam sambutannya, Hasan mengajak para penggerak Pemuda Mandiri Membangun Desa Jawa Timur untuk menjaga kekompakkan dalam melaksanakan program di desa masing-masing.
“Kita harus tetap menjaga kebersamaan dan komitmen kita dalam menyukseskan program ini”, ajaknya.
“Mari kita bangun dan memajukan Jawa Timur dari desa kita masing-masing. Kita tunjukkan kemampuan kita semua”, seru pemuda yang juga sebagai Direktur Santri Kota Institute itu.
Dalam melaksanakan tugasnya, Hasan akan didampingi oleh wakilnya, Aria dari Blitar dan dalam waktu dekat akan membuat forum komunikasi melalui media sosial.
Menurut informasi yang dihimpin dari panitia lokal, seluruh Indonesia hanya ada 1500 pemuda yang terpilih dalam program ini.
Seusai ini pembekalan setiap daeraha, 1500 pemuda ini akan diundang oleh Menpora RI, Imam Nahrawi di Jakarta untuk melakukan ramah tamah dan pelantikan nasional. (ncp)
Penulis: Chandra Editor: Chandra Publish: Ipin