Kab Malang, IP – MTsN 1 Malang berhasil meraih kejuaraan dari cabang olahraga pencak silat dalam IPSI Malang Championship 2023.
Prestasi gemilang tersebut diraih oleh Ayu Authofun Nisa’ yang meraih medali emas, Zaenab Ayu Aulia dan Aska Sabita meraih medali perak, serta Aulia Syifa meraih medali perunggu.
Dua atlet pencak silat ganda, Zaenab Ayu Aulia dan Aska Sabita menyatakan perasaan senangnya bisa menyumbang medali perak untuk madrasah tercinta.
Ia mengakui bahwa sebelum bertanding, keduanya telah bertekad untuk meraih juara dalam ganda putri.
Baca Juga :
Borong Prestasi Pencak Silat Kancah Nasional
Latih Bela Diri Sejak Kelas I, Dua Siswa SDN Dadaprejo 2 Batu Dulang Prestasi
“Perasaannya sangat senang bisa mengikuti kejuaraan ini dan menyumbangkan medali perak untuk sekolah,” ungkapnya, Jumat (8/9/2023).
Memang tak selalu mulus, Aska turut menceritakan proses mengikuti kejuaraan ganda. Ia mengaku, kendala terbesar ada pada penyesuaian waktu latihan antar keduanya. Ketika salah satu sakit atau berhalangan hadir, tentu saja hal tersebut akan menghambat latihan.
Memang Aska telah mengikuti silat sejak kelas III SD, namun untuk kejuaraan kali ini membutuhkan persiapan hampir satu tahun lamanya.
Selanjutnya ketika mendekati lomba, madrasah yang berada di Sepanjang ini memberikan kelonggaran, berupa dispensasi untuk meninggalkan kegiatan belajar dan fokus mengikuti latihan.. Baca konten selengkapnya di Tabloid Inspirasi Pendidikan Edisi 107